Perbedaan Alquran dan Alkitab Mengenai Yesus




Renungan Kristen hari ini saya akan membahasa tentang pandangan Islam mengenai Yesus dan Kepercayaan orang Kristen. Renungan ini di tulis bukan untuk menghakimi atau menyalahkan salah satu agama melainkan ingin mengungkapkan bagaimana pandangan Alquran mengenai Yesus dan kepercayaan orang Kristen. 

Banyak pandangan yang salah mengenai Yesus yang beredar dikalangan orang Muslim sekarang, merekaberkata seperti ituberdasarkan apa yang dikatakan Alquran, namun disini saya akan membahas bagaimana pandangan Alkitab. Sebab Alkitablah yang ada duluan sebelum Alquran. Kita tidak boleh hanya berpatokan kepada Alquran namunkepada sumber yang sebenarnya yaitu Alkitab karna kita ketahui bahwa Alquran adalah kumpulan dari kitab-kitab sebelumnya. Apakah ini benar?

 Mari kita mulai Renungannya.

     Kesalahan mengenai Yesus

Alquran bertentangan dengan pengajaran Alkitab mengenai pribadi dan pekerjaan Yesus. Menyalahi nubuat-nubuat para nabi sebelumnya, apa lagi Injil, dikatakan dalam surat 4:157; 5:19, 75; 9:30 bahwa

·         1. Yesus bukan Putra Tuhan

Dalam Alkitab 700 tahun sebelumnya, nabi Yesaya menubuatkan Putra Tuhan ini, sang Mesias
Yesaya 9:5-6 Sebab seorang anak telah lahir untuk kita, seorang putera telah diberikan untuk kita; lambang pemerintahan ada di atas bahunya, dan namanya disebutkan orang: Penasihat Ajaib, Allah yang Perkasa, Bapa yang Kekal, Raja Damai. 6. Besar kekuasaannya, dan damai sejahtera tidak akan berkesudahan di atas takhta Daud dan di dalam kerajaannya, karena ia mendasarkan dan mengokohkannya dengan keadilan dan kebenaran dari sekarang sampai selama-lamanya. Kecemburuan TUHAN semesta alam akan melakukan hal ini.

    2.  Yesus tidak mati untuk menanggung dosa-dosa manusia

Dalam Kitab Yesaya mengatakan bahwa Ia mati untukmenebus dodsa-dosa manusia.

Yesaya 53:12 Sebab itu Aku akan membagikan kepadanya orang-orang besar sebagai rampasan, dan ia akan memperoleh orang-orang kuat sebagai jarahan, yaitu sebagai ganti karena ia telah menyerahkan nyawanya ke dalam maut dan karena ia terhitung di antara pemberontak-pemberontak, sekalipun ia menanggung dosa banyak orang dan berdoa untuk pemberontak-pemberontak.

·        3.  Yesus tidak disalib

Pernyataan Alquran tentang Yesus tidak disalib sangat keliru dan bertentangan dengan Alkitab. Yesus sendiri berkali-kali telah menubuatkan kepada murid-murid-Nya, bahwa dirinya akan disalib, mati, dan dibangkitkan.

Matius 20:19 Dan mereka akan menyerahkan Dia kepada bangsa-bangsa yang tidak mengenal Allah, supaya Ia diolok-olokkan, disesah dan disalibkan, dan pada hari ketiga Ia akan dibangkitkan."

Yesus tidak akan menipu dan berbohong kepada para murid-murid-Nya,bukankah hal ini akan menghebohkan andai kata Yesus berbohong?

·    4. Yesus bukan manusia sekaligus Tuhan, melainkan hanya manusia belaka.

Yesaya 9:5 sudah berkata bahwa Dia/Yesus di sebut ‘’Allah yang Perkasa’’ tidak ada yang mustahil bagi-Nya, Orang buta melihat, lumpuh berjalan, bisu berbicara, tuli mendengar bahkan orang mati di bangkitkan. 

·        5. Yesus bukan Juruselamat

Yesus datang kedunia ini bukan untuk jalan-jalan atau bermain-main Yesus datang kedunia ini memiliki tujuan yang jelas dan pasti yaitu sebagai Juruselamat. Bila Yesus tidak datang untuk menjadi Juruselamat, umat muslim tidak mempunyai jawaban terhadap pertanyaan ‘’Apa Misi dan prestasi Yesus di utus ke dunia? Bukankah sang pengutusnya lalu di permalukan sendiri karena Yesus yang datang dengan segudang mujizat dan Injil Ilahi, justru berprestasi nol dan sia-sia, di istilahkan TIGA HILANG, karena:

        a)  Injil sendiri yang asli hilang tidak terlacak (begitu yang dipercayai islam)
        b) Yesus sendiri hilang diraib Allah, ketika hendak di salib (Dimana Tuhan yang Maha Kuasa?)
       c) Seluruh pengikut-pengikutnya hilang semua digantikan akhirny oleh pengikut Paulus yang  mengajarkan  Kristianitas yang sesat yang justru menyembah Diri-Nya. mungkinkah Allah dan Yesus di kalahkan Paulus?

Begitu sempitnya pengetahuan mereka tentang hal ini. Mengapa? karena mereka hanya berpatokan kepada Alquran yang notabenenya mengakui Injil dan terdapat perkataan-perkataan Injil. 

Mereka perlu mengubah polapikir mereka dan mencoba untuk keluar dari pola pikir tersebut dan membuka wawasan kembali serta membaca Alkitab. Sebab Alkitabah yang pertama ada sebelum Alquran. 

Yohanes 14:6 Kata Yesus kepadanya: "Akulah jalan dan kebenaran dan hidup. Tidak ada seorang pun yang datang kepada Bapa, kalau tidak melalui Aku.

Demikian Khotbah/Renungan Kristen hari ini , jangan lupa untuk membaca apakah Allah dalam Alquran dan Allah dalam Alkitab sama? Mari pastikan.GodBless

3 Responses to "Perbedaan Alquran dan Alkitab Mengenai Yesus"

  1. Jika anda ingin selamat, jangan lupa ucapkan dua kalimat syahadat 2x ya sebelum kembali

    BalasHapus
  2. Alkitab Klinkert 1863 berbunyi
    Itoe perampoewan berkata padanja: Toewan! angkau trada satoe apa jang bolih diboewat timba, apa lagi ini soemoer dalem; dari manatah angkau dapet itoe ajer jang hidoep?

    Alkitab Terjemahan Baru
    Kata perempuan itu kepada-Nya: “Tuhan, Engkau tidak punya timba dan sumur ini amat dalam; dari manakah Engkau memperoleh air hidup itu?

    Wkwkwk pilihan bahasanya mirip buku ips

    BalasHapus
  3. pelajari dulu isi alquran nya
    teliti, baru bisa buat gini

    BalasHapus