Bersiap untuk kedatangan Yesus







Kisah Para Rasul1:11 ‘’dan berkata kepada mereka: "Hai orang-orang Galilea, mengapakah kamu berdiri melihat ke langit? Yesus ini, yang terangkat ke sorga meninggalkan kamu, akan datang kembali dengan cara yang sama seperti kamu melihat Dia naik ke sorga’’.

Kita percaya bahwa Tuhan Yesus telah naik ke sorga dan sekarang ia duduk di sebelah kanan Allah (Markus 16:19).kita juga percaya bahwa ia akan datang kembaliuntuk menjemputkita, kapan Tuhan akan datang Kembali? Sejak dulu sampai sekarang tidak adaseorangpu yang tahu waktunya kapan Dia akan datang kembali. Apalagi kita bukan bagian dari panitia dari kedatangan-Nya yang kedua kali ini. Akan tetapi ada yang lebih penting dari pertanyaan ini, yaitu apakah yang harus kita kerjakan sebagai pengikut Yesus sebelum kedatangan-Nya kembali. Mari kita lihat apa yang dikatakn Alkitab.

Hidup dalam kekudusan. Kita harus hidup kudus.kita di ingatkan untuk hidup kudus dalam segala kehidupan kita sama seperti Allah yang kudus, yang telah memanggil kita (1 Petrus 1:15-16). Ini berarti bahwa kita telah meninggalkan cara hidupkita yang sia-sia dan hidup berkenan  kepada Allah yang memanggil kita untuk melakukan apa yang kudus (1 Tes 4:1-7). Sebab pada kedatangan-Nya kita diharapkan, ‘’ kiranya Dia menguatkan hatimu,supaya tak bercacat dan kudus, dihadapan Allah dan Bapa kita pada waktu kedatangan Yesus, Tuhan kita dengan semua orang kudus-Nya (1 Tes 3:13).

Dalam proses ini kita akan sama seperti Dia 
1 Yoh 3:2-3 ''Lihatlah, betapa besarnya kasih yang dikaruniakan Bapa kepada kita, sehingga kita disebut anak-anak Allah, dan memang kita adalah anak-anak Allah. Karena itu dunia tidak mengenal kita, sebab dunia tidak mengenal Dia. Saudara-saudaraku yang kekasih, sekarang kita adalah anak-anak Allah, tetapi belum nyata apa keadaan kita kelak; akan tetapi kita tahu, bahwa apabila Kristus menyatakan diri-Nya, kita akan menjadi sama seperti Dia, sebab kita akan melihat Dia dalam keadaan-Nya yang sebenarnya.''

Hidup sesuai dengan kehendak Allah. Kehidupan yang kudus adalah kehendak Allah (1 Tes 4:3). Dahulu kita hidup dalam kebodohan, tidak mengerti kehendaknya, kita boroskan untuk keinginan manusia,bukan menurut kehendakn-Nya (1 Pet 4:2-3). Hanya oleh kemurahan-Nya saja kita telah di ubah dan berkenan untuk mempersembahkan hidupkita bagi Dia. Ketika kita di perbaharui sehingga kita dapat membedakan manakah kehendak-Nya; apa yang baik, yang berkenan kepada-Nya dan yang sempurna (Roma 12:1-2).

Hidup untuk Tuhan. Karya Kristus telah mengubah hidup kita dari hidup yang berpusat padadiri sendiri menjadi hidup yang berpusat pada Kristus (2 Kor 5: 14-15). Kita tidakmungkin hidup untuk Dia jika kita hidup sembarangan karena tidak mengerti kehendak-Nya. Ada mahkota kebenaran bagi jidup yang benar dan setia demi kerajaan-Nya mengerjakan tugas panggilan pekeraan Allah selama menantikan kedatangan-Nya (2 Tim 4:1-8).

Apakah kita merindukan kedatangan-Nya? Jika, ya, maka bukan waktunya lagi masa bodoh, bermalas-malasan dalam mengikuti Dia. Untuk itu mari kita hidup sesuai dengan kehendak-Nya dan melakukan pekerjaan-Nya dengan tetap semangat sebelum hari kedatangan-Nya. GodBless

0 Response to "Bersiap untuk kedatangan Yesus"

Posting Komentar